terpikir berbahasa indonesia yang baik

Hari Minggu besok, negara ini akan berusia 58 tahun. Setiap kali menjelang tanggal 17 Agustus aku iseng saja untuk usil soal penulisan ucapan selamat ulang tahun yang ada di sepanjang jalan, di mulut gang atau di media. Karena setiap kali pasti terjadi kesalahan. Dan email ini aku kirim ke kalangan terbatas untuk meng ‘usil’ kan diri dua tahun lalu pada saat HUT Jakarta.


Mungkin banyak yang tidak menyadari bahwa sebenarnya tiap tahun kota Jakarta bertambah satu. Negara kita juga bertambah satu. Dan siapa tau sebentar lagi, perusahaan kita ini juga bertambah satu. Gak percaya ?.

Kalau kita perhatikan dalam minggu-minggu ini, di jalanan sekitar Jakarta, kita pasti pernah melihat umbul-umbul atau gapura bertuliskan “Selamat Ulang Tahun Kota Jakarta ke 474”. Tahun lalu pasti kita membaca “Selamat Ulang Tahun Kota Jakarta ke 473”.

Begitu juga negara kita. Bulan Agustus tahun lalu pasti banyak diantara kita yang membaca Selamat Ulang Tahun RI ke 55. Atau tahun sebelumnya ada yang tertulis Dirgahayu RI ke 54.

Kelihatan kan ? Tiap tahun nambah satu !

goklas – sok jadi guru bahasa indonesia
teriring ucapan Selamat HUT ke 474 buat kota Jakarta !

Dipos di Tak Berkategori

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *